Beragam Manfaat Es Batu yang Jarang Diketahui

Posted by

Selama ini Sobat mungkin hanya menggunakan es batu untuk melepas dahaga apalagi bila cuaca sedang panas-panasnya. Sebenarnya ada beragam manfaat es batu yang masih jarang diketahui banyak orang. Manfaat tersebut baik untuk kesehatan juga untuk kecantikan. Berikut ini ulasan dari beragam manfaat es batu :

Metode Terapi Feng Fu

Feng Fu, yang berarti "rumah angin" adalah salah satu titik pada tubuh yang terletak di antara dua tendon di bagian belakang leher, tepatnya di lekukan antara leher dan kepala. Dalam metode akupuntur china, titik Feng Fu bukan untuk menyembuhkan penyakit tetapi untuk mengembalikan tubuh pada keseimbangan fisiologis alaminya serta mampu menstimulasi emosional yang positif dan membantu peremajaan kondisi tubuh.

Cara melakukan metode ini sangat mudah, sobat hanya perlu meletakkan es batu pada titik Feng Fu tersebut selama beberapa menit (antara 10 - 30 menit). Pada 30 - 60 detik pertama sobat akan merasakan dingin, namun di menit-menit berikutnya justru sobat akan merasakan sensasi hangat bahkan terkadang terasa seperti ditusuk-tusuk jarum. Dengan melakukan metode ini sobat akan mendapatkan manfaat-manfaat luar biasa dari es batu.



Beberapa manfaat dari terapi Feng Fu diantaranya:

  1. Mengatasi masalah sakit kepala, sakit gigi dan nyeri sendi.
  2. Memberikan perasaan rileks dan nyaman, mengatasi kelelahan, stress, depresi dan gangguan emosional lainnya karena es batu merangsang pelepasan endorphine dari dalam tubuh.
  3. Meningkatkan kualitas tidur, mengatasi gangguan insomnia.
  4. Memperbaiki sistem pernafasan, mencegah penyakit asma dan sistem kardiovaskular.
  5. Mencegah penyakit flu (meningkatkan daya tahan tubuh).
  6. Mengatasi gangguan pada pencernaan, obesitas dan malnutrisi.
  7. Mengatasi gangguan menstruasi, kesuburan dan impotensi.
  8. Mengatasi gangguan neurologis dan degeneratif pada tulang punggung.
Saya yakin sobat pernah melihat suatu pertandingan olah raga (tinju misalnya), biasanya sekantung es batu diletakkan ke leher atlet di saat istirahat. Setelah mengetahui manfaat metode Feng Fu, saya yakin sobat mengerti mengapa mereka melakukan itu.

Manfaat Es Batu Untuk Kecantikan

Selain manfaat es batu yang sudah dijelaskan di atas, es batu juga memiliki manfaat terhadap kecantikan wajah sobat khususnya sobat wanita. Berikut ini beberap manfaat yang bisa didapat dari es batu:

1. Membuat kulit wajah bersinar

Es batu dapat membantu memperlancar aliran darah dan membuat kulit tampak lebih fresh dan bersinar. Sobat hanya perlu mengoleskan es batu ke kulit wajah secara perlahan, dan rasakan kesegarannya. Lakukan hal ini secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

2. Menghaluskan kulit wajah

Caranya sama seperti di atas, sobat hanya perlu mengoleskan es batu secara perlahan ke kulit wajah. Jika dilakukan dengan rutin kulit wajah secara berangsur-angsur akan menjadi halus. Itu terjadi karena es batu dapat mengecilkan pori-pori pada wajah.

3. Menghilangkan jerawat

es batu untuk kecantikanUsapkan es batu di titik dan sekitar jerawat secara perlahan. Es batu mampu mengatasi pembengkakan karena jerawat, menutup pori-pori, mencegah masuknya bakteri pada wajah dan mengontrol kadar minyak pada kulit sehingga mampu mengurangi timbulnya jerawat. Jika wajah sobat berjerawat, ada baiknya sobat mencoba cara alami ini terlebih dahulu sebelum mengkonsumsi obat-obat anti jerawat dan disarankan untuk tidak menggunakan make up secara berlebihan.

4. Menghilangkan kantung mata

Kantung mata biasanya timbul pada orang yang kurang tidur. Kantung mata biasanya berwarna kehitaman terletak di bagian bawah mata. Oleskan es batu di sekitar kantung mata tersebut untuk menghilangkannya. Agar hasil lebih maksimal sobat bisa menggunakan seduhan teh hijau yang telah dibekukan atau irisan mentimun.

5. Mencegah kerutan pada wajah

Kerutan pada wajah sering kali menjadi momok bagi kaum hawa. Banyak cara dilakukan wanita untuk mencegah dan menghilangkan kerutan pada wajah mereka. Salah satu cara untuk mengatasi kerutan pada wajah bisa dilakukan dengan mengolesi wajah dengan es batu. Coba sobat lakukan cara ini secara rutin, wajah akan tampak kembali segar dan terlihat lebih muda.

6. Mengatasi ruam pada wajah

Sobat senang berjemur di pantai tapi takut kulit terbakar? Berjemur atau aktifitas outdoor lainnya sering kali menyebabkan ruam/kemerahan pada wajah dan membuat kulit terasa tidak nyaman. Jika sobat mengalami ruam seperti ini sobat bisa mencoba mengompres wajah dengan es batu, ruam pada wajah akan teratasi dan kulit akan terasa segar dan nyaman kembali.

7. Membuat make up bertahan lama

Mengolesi wajah dengan es batu dapat mengecilkan pori-pori dan membuat kulit lebih kenyal. Lakukan hal ini sebelum melakukan riasan pada wajah, make up akan teraplikasi dengan lebih baik dan lebih tahan lama.

Demikianlah beberapa manfaat tersembunyi dari es batu. Ada juga terapi sehat dengan bahan yang ada di sekitar kita lainnya yang bisa sobat coba, silahkan sobat intip Manfaat Terapi Air Hangat dan Garam, Sehat dan Murah Meriah.


FOLLOW and JOIN to Get Update!

Social Media Widget SM Widgets




Demo Blog NJW V2 Updated at: 15.39

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Diberdayakan oleh Blogger.

Cloud Labels

Fanpage